Sabtu, 17 Juli 2010

Esa Unggul Design Contest Sabtu

Sabtu, 17 Juli 2010
Dalam rangka meningkatkan kualitas intelektualitas mahasiswa, dosen dan praktisi dalam dunia desain dan mensosialisasikan peran desain dalam perkembangan peradaban masyarakat yang ditunjukkan melalui kreatifitas hasil karya desain para mahasiswa dan dosen Universitas Esa Unggul, dan sebagai bentuk apresiasi, dukungan pembelajaran, dan meningkatkan kreatifitas mahasiswa, maka Jurusan Desain Komunikasi Visual dan Desain Produk, Fakultas Desain dan Industri Kreatif, Universitas Esa Unggul menyelenggarakan “ESA UNGGUL DESIGN CONTEST” yang terdiri dari Seminar, Workshop, dan Pameran Karya Desain.
Esa Unggul Design Contest merupakan rangkaian kegiatan 3 (tiga) pokok inti, yaitu:
  1. Membentuk cakrawala berpikir kritis yang dilandasi dengan berbagai macam literature dalam rangka membentuk wawasan global dalam mencipta dan menanggapi karya – karya desain secara komprehensif
  2. Memperdalam penguasaan proses produksi melalui pelatihan yang intensif
  3. Menunjukkan karya melalui pameran karya desain mahasiswa

Dengan diselenggarakannya “ESA UNGGUL DESIGN CONTEST” ini diharapkan akan menjadi barometer berpikir bagi dosen dan mahasiswa dalam menciptakan karya – karya yang berkualitas dikemudian hari dengan dilandasi literature serta pengaplikasian teknologi termutakhir di dalam karya desain.
Berikut ini rangkaian kegiatan “ESA UNGGUL DESIGN CONTEST” :
  • Workshop Fotografi “Bahasa Gambar dengan Kamera Nikon”
    Pembicara : Tim Fotografi dari Nikon. Rabu, 07 Juli 2010.
  • Workshop Komputer Grafis “Berimajinasi lewat media Komputer MACHINTOS”
    Pembicara : Tim Komputer Grafis darii MACHINTOS. Jumat, 09 Juli 2010.
  • Seminar Audio Visual “Peluang Karya Audio Visual dalam Pengembangan Industri Kreatif”
    Pembicara :  Sudibyo ( Institut Kesenian Jakarta ). Jumat, 09 Juli 2010.
  • Demo Karya dan Pameran Karya “Dosen dan Mahasiswa Jurusan Desain Komunikasi Visual dan  Desain Produk, Fakultas Desain & Industri Kreatif Universitas Esa Unggul “
Support by :

Minggu, 20 Juni 2010

UIEU Menjuarai The 3rd Automotive and Design Styling Competition (ADSC)

Minggu, 20 Juni 2010
Kompetisi ini merupakan lomba berskala Internasional pada event Indonesia International Motor Show 2007 yang diikuti 4 orang mahasiswa jurusan Desain Industri (Sumano, Nanda, Yulianto, Bramanta). Model konsep masa depan untuk VVIP 2009 karya mahasiswa Desain Industri masuk 10 besar finalis The 3rd Automotive and Design Styling Competition (ADSC) 2007 pada acara akbar tahunan, ‘The 15th INDONESIA INTERNATIONAL MOTOR SHOW’ 19 – 28 Juli 2007, dan berhasil meraih juara ke-3 (Silver Award). Keberhasilan ini memberikan kesempatan Program Desain Industri dan Desain Komunikasi Visual UIEU dalam pameran otomotif internasional tersebut di stand ADSC 2007 Hall A bersebelahan dengan stand Mobil Nissan. Keikutsertaan UIEU dalam pameran otomotif inipun dimanfaatkan UIEU dalam berpromosi.